Scroll Top

BAWASLU JATENG ADAKAN BIMTEK PENGAWASAN PARTISIPATIF TAHAP II

bawaslu-jateng-adakan-bimtek-pengawasan-partisipatif-tahap-ii

bawaslu-jateng-adakan-bimtek-pengawasan-partisipatif-tahap-ii

Semarang, Bawaslu Jateng – Selasa (15/11) bertempat di MG Setos Hotel Semarang, Bawaslu Jateng berikan bimbingan teknis kepada Pengawas Partisipatif Pilkada Serentak tahun 2017 dari 4 (empat) Kabupaten/Kota (Kab.Batang, Kab. Jepara, Kab. Pati dan Kota Salatiga)

Sebagai pemateri adalah Ketua Bawaslu Jateng Abhan, SH, Koordiv. Pencegahan dan Humas Bawaslu Jateng Dr. H. Teguh Purnomo, SH MHum, MKn, dan Polda Jateng AKBP Juli Agung Pramono, SIK, SH, MHum.

Kegiatan ini dipandu oleh Moderator Rr. Istilah Wulandari, SH

“Sejati-jatinya pengawas pemilihan adalah masyarakat, tanpa keterlibatan masyarakat penyelenggaraan pemilihan tidak akan berlangsung lancar dan berkualitas, kami jajaran Pengawas Pemilihan sangat mengharapkan partisipasi masyarakat untuk ikut aktif mengawal penyelenggaraan pemilihan” kata Ketua Bawaslu Jateng, Abhan Misbah saat memberikan sambutan, Selasa (15/11).

sebelum acara dimulai admin Gowaslu Arief Rahman, SH, MH memberikan sosialisasi penggunaan aplikasi Gowaslu

Gowaslu adalah aplikasi berbasis IT sebagai sarana bagi masyarakat yang mempunyai hak pilih agar lebih mudah menyampaikan informasi awal laporan dugaan pelanggaran dalam proses tahapan penyelenggaraan Pemilihan.

Aplikasi Gowaslu dapat diunduh langsung melalui Play Store di Smartphone Android. Tersedia 2 pilihan Gowaslu yakni Gowaslu Pengawas Pemilu dan Gowaslu bagi Masyarakat umum.

Bimtek sebelumnya telah dilaksanakan di Kab.Banjarnegara dengan peserta dari 3 (tiga) Kabupaten (Kab.Banjarnegara, Kab. Brebes dan Kab. Cilacap).

Kontributor : Widiantoro

 

Leave a comment

Skip to content