Scroll Top

Forkominda Dan Parpol Peserta di Kota Magelang Deklarasikan Pemilu Damai

Forkominda Dan Parpol Peserta di Kota Magelang Deklarasikan Pemilu Damai

Forkominda Dan Parpol Peserta di Kota Magelang Deklarasikan Pemilu Damai

 

Magelang – Bawaslu Kota Magelang melaksanakan Deklarasi Pemilu Damai di Kota Magelang, Senin (01/10/2018). Deklarasi ini dihadiri dan DItandatangani oleh Walikota Magelang, Forpimda, Ketua DPRD Kota Magelang, Ketua KPU Kota Magelang, Camat, Lurah, Babinsa, Babinkamtibmas, Ketua dan Kader Partai Politik, hingga Tokoh Masyarakat di Kota Magelang. Dimana jumlah total tamu Undangan mencapai 200 Orang.

Walikota Magelang, Ir. H Sigit Widyonindito, MT mengapresiasi Deklarasi Damai Pemilu 2019 yang diadakan oleh Bawaslu Kota Magelang dan mengharapkan Pileg 2019 yang aman. ‎Menurutnya pemilihan serentak tahun 2019, semua elemen harus menjaga  Kota Magelang tetap kondusif, nyaman,aman, dan sejuk. Pemerintah Kota Magelang berkomitmen untuk menjadikan kota yang maju, cerdas, menjadi destinasi wisata dan budaya. Sehingga diharapkan masyarakat dapat mewujudkan komitmen tersebut.

“Proses pemilihan serentak 2019 itu harus dijaga betul. Harus tetap kondusif, nyaman, aman, dan sejuk. Saya ingin Kota Magelang ini menjadi contoh daerah lain bahwa kita dapat menjalankan pemilihan besok itu dengan baik dan kondusif,” kata Sigit sapaan akrabnya.

Pada Kesempatan ini, Ketua Bawaslu Kota Magelang, Endang Sri Rahayu juga memberikan sambutan tentang Pemilu yang Damai, bersih, jujur, adil dan bermartabat, dan tidak lupa berpesan kepada tamu undangan, Untuk menolak Money Politik.

Hal itu menyusul bertambahnya kewenangan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) yang diatur dalam Undang-Undang Nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu.
“Dulu untuk politik uang hanya pidana pemilu, di peraturan yang baru Bawaslu bisa mendiskualifikasikan calon peserta pemilu yang melakukan politik uang secara terstruktur, sistematis dan masif, kata Ketua Bawaslu Kota Magelang Endang Sri Rahayu, di sela Deklarasi Damai Pemilu 2019 Kota Magelang di Hotel Atria. Senin (1/10).

Kegiatan tersebut juga dilakukan penggalangan dana untuk korban gempa dan tsunami di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah. Dana yang terkumpul dalam kegiatan itu mencapai Rp 1,7 juta dari peserta kegiatan.

“Ya, Alhamdulilah bantuan hari ini terkumpul Rp 1,7 juta, dan akan di lakukan penggalangan dana lagi di 2 (dua) kegiatan berikutnya yang akan dilaksanakan hari Selasa (2/10/2018) dan Rabu (3/10/2018),” lanjut Anggota Bawaslu Satrio Edi Darmawan

Bawaslu Kota Magelang berharap ada penggalangan dana dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh Bawaslu dengan masyarakat.

Leave a comment

Skip to content