Demak – Berbagai upaya dalam mewujudkan pemilu 2019 bersih dan bermartabat telah dilakukan oleh Bawaslu Kabupaten Demak, seperti penguatan kelembagaan, deklarasi pemilu bersih dan sosialisasi pengawasan pemilu kepada para pemangku kepentingan. Dan di hari Minggu (30/12/2018), Bawaslu Demak bersama pengawas kecamatan dan penganwas desa/kelurahan menggelar kegiatan sosialisasi pengawasan pemilu partisipatif di pasar krempyeng di sepanjang jl. Bhayangkara Baru Demak yang dipadati oleh masyarakat mulai dari jam 06.00 – 10.00 wib dengan cara pembagian brosur, pamplet dan poster. Pasar rakyat ini adanya cuma dihari minggu dengan kehadiran masyarakat dari berbagai wilayah dikabupaten demak, sehingga sangat tepat untuk kegiatan sosialisasi pengawasan pemilu partisipatif.
Menurut Ketua Bawaslu Demak Khoirul Saleh didampingi komisioner lainnya, bahwa kegiatan sosialisasi dengan menyasar komunitas “emak-emak” diharapkan memberikan andil besar dalam perhelatan pemilu serentak tahun 2019, peran mereka sangat strategis didalam memberikan edukasi keluarganya tentang bahaya politik uang, menolak politik uang, politisasi sara, berita hoax serta menjadi mata-telinga Bawaslu untuk menginformasikan atau melaporkan apabila ditemukan adanya dugaan pelanggaran kegiatan kampanye yang dilakukan oleh peserta pemilu, partai politik dan pelaksana kampanyenya.
Kalau ada indikasi pelanggaran pemilu masyarakat untuk tidak ragu-ragu melaporkan ke Bawaslu atau ke panwascam terdekat dan bisa melalui akun media sosial Twiter: @bawaslu_kabdemak Instagram: bawaslu_kabdemak Gmail: bawaslukabdemak08@gmail.com Yahoo: bawaslukabdemak08@yahoo.com Facebook: Bawaslu KabDemak
Suksesnya penyelenggaraan pemilu bukan semata-mata menjadi tanggung jawab penyelenggara pemilu namun juga peserta pemilu dan masyarakat, peran serta masyarakat menjadi pengawas pemilu partisipatif terus di dorong sehingga diharapkan tidak ada ruang lagi bagi pihak-pihak yang akan melakukan pelanggaran pemilu.
Kontributor : Bawaslu Demak