Demak – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Jawa Tengah melaksanakan supervisi pengawasan pelaksanaan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih Pilkada 2020.
Salah satunya pengawasan
di Desa Purworejo, Kecamatan Bonang, Kabupaten Demak.
Pada Rabu (22 Juli 2020), Koordinator Divisi SDM Bawaslu Provinsi Sri Sumanta melakukan supervisi tahapan pencocokan dan penelitian data pemilih pilkada serentak 2020 di wilayah tersebut. Desa Purworejo merupakan salah satu desa yang terletak di pesisir Pantai Utara Laut Jawa. Di lokasi tersebut sedang terjadi rob (hempasan air laut ke daratan).
Pada hari itu, genangan air rob terlihat hingga satu lutut orang dewasa.
“Kami ingin memastikan bahwa jajaran kami tetap melaksanakan pengawasan coklit meski kondisinya seperti ini (rob),” ujar Sri Sumanta.
Di sisi lain, Bawaslu Jawa Tengah juga ikut melakukan kewajiban pengawasan data pemilih yang dilakukan oleh petugas pencocokan data pemilih (PPDP), sehingga pemilih mendapatkan hak pilihnya sesuai peraturan perundang-undangan.
Dalam pengawasan coklit Bawaslu juga mendatangi warga yang rumahnya berada di tengah-tengah tambak. Akses jalan satu-satunya menggunakan jembatan bambu rakitan yang di ikat ala kadarnya.
Sri Sumanta menambahkan bahwa kondisi ini berpotensi rawan berdasarkan wilayah, sehingga semangat untuk menjalankan tugas terus digenjot agar pilkada berjalan demokratis sesuai asas luber jurdil.
Dalam pengawasan itu, Sri Sumanta didampingi oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Demak Khoirul Saleh, Panwaslu Kecamatan dan Panwaslu Desa.
“Harapannya pengawasan yang kami lakukan dapat menjadikan semangat bagi jajaran pengawas baik di kecamatan dan desa lainnya” ujar Khoirul Saleh.
Tentunya di tengah-tengah pandemi, para pengawas juga tetap melakukan pengawasan sesuai protokol covid-19. Khoirul menyatakan, pengawasan tahapan coklit dari tanggal 15 hingga 22 juli 2020 Bawaslu Demak menemukan 2 PPDP yang belum melaksanakan tugasnya. Sehingga kami mengirimkan saran perbaikan kepada KPU Kabupaten Demak untuk segera ditindak lanjuti.
Penulis : Tsani
Foto : Rohmat
Editor : Humas Bawaslu Jateng