Sukoharjo- Bawaslu Provinsi Jawa Tengah menggelar kegiatan Rapat Koordinasi Kehumasan Bersama Bawaslu Kabupaten/Kota se-Jawa Tengah dengan tema Evaluasi Kehumasan Pemilu 2024 menuju Pemilihan 2024 yang digelar di Kabupaten Sukoharjo pada 26-27 Juni 2024.
Kegiatan yang dihadiri oleh Ketua, Anggota dan Staf yang membidangi kehumasan 35 Bawaslu Kabupaten/Kota se-Jawa Tengah sebagai peserta itu, digelar dengan tujuan untuk meningkatkan kepekaan jiwa kehumasan dalam rangka meningkatkan publikasi dan citra kelembagaan Bawaslu se-Jawa Tengah.Koordinator Humas Datin Bawaslu Provinsi Jawa Tengah Sosiawan dalam sambutan sekaligus pembukaan kegiatan tersebut menyampaikan bahwa, untuk menjadi seorang humas yang baik maka seorang humas harus berkarakter, karena pada prinsipnya Humas adalah sebuah Karakter.
Salah satu karakter yang harus dimiliki oleh seorang Humas menurut Sosiawan antara lain adalah Ajur Ajer Banyumili, “karakter ini diartikan bahwa seorang Humas harus bisa hadir dimanapun, bisa menyesuaikan dikondisi apapun (adaptif), bisa bergaul dengan siapapun, tidak boleh bersifat impulsive, harus reaktif dan responsive, luwes untuk bergaul dengan siapapun, tidak apriori dan memiliki kebencian dengan pihak manapun” ungkap Sosiawan.
Sosiawan juga menyampaikan karakter kedua yang harus dimiliki oleh seorang Humas adalah Jujur/Tidak Manipulatif, hal ini dimaksudkan ketika ada data-data kuantitatif harus disampaikan atau dipublikasikan oleh seorang humas, maka data tersebut harus disampaikan dan dipublikasikan dengan sebenarnya dan tidak dimanipulasi.
Karakter ketiga yang harus dimiliki oleh humas yang tidak mudah dilakukan adalah, Menjadikan masalah lembaga menjadi masalah publik, dengan cara memberi pemahaman yang baik kepada publik terhadap masalah yang terjadi di lembaga, sehingga tidak terjadi kesimpangsiuran informasi di publik, “contohnya adalah masalah netralitas ASN, Politik Uang harus dipublikasikan dan disampaikan kepada Publik sehingga permasalahan tersebut tidak hanya diawasi oleh Bawaslu tetapi juga akan ada andil dan partisipasi masyarakat untuk menghadapi permasalahan tersebut” Ujar Sosiawan.
Sosiawan menegaskan bahwa seorang Humas harus mampu memberikan energi positif bagi lembaga, karakter keempat menurut sosiawan yang harus dimiliki oleh humas adalah karakter “Gold” yaitu manusia yang selalu memberikan kebaikan, ide-ide positif dimanapun dia berada, sehingga bisa membangun aura dan citra yang positif bagi lembaga.
“Peran Koordiv Humas di Bawaslu Kabupaten/kota juga sangat dibutuhkan untuk memberikan arahan, panduan dan perhatian kepada staf humas Bawaslu Kabupaten/Kota dalam melakukan kerja-kerja kehumasan, sehingga kerja-kerja kehumasan di Bawaslu Kabupaten/Kota dapat lebih terarah dan terkontrol” tutup Sosiawan.
Kontributor: Dede
Foto : Bima